Sinopsis Lengkap Film ‘His Only Son,’ Ujian Iman dan Kesetiaan


Film "His Only Son" baru saja dirilis di Indonesia pada 30 Agustus 2023. Film ini adalah drama sejarah yang mengambil inspirasi dari kisah Abraham dalam Alkitab.

Dalam produksi film ini, Commissioned Pictures dan RockBridge Productions berkolaborasi, dengan David Helling sebagai penulis, penyunting, dan sutradara. Lokasi cerita film ini berada di Kanaan, sebuah kota di Yerusalem, Palestina.

Sinopsis

Dalam durasi 101 menit, film ini memfokuskan perhatian pada peristiwa signifikan dalam Perjanjian Lama, di mana Abraham, diperankan oleh Nicolas Mouawad, seorang nabi yang hidup sekitar 2000 SM. Ia tinggal bersama istrinya, Sarah, di daerah Kanaan.

Mereka telah menantikan keturunan selama bertahun-tahun, tetapi belum juga diberikan seorang anak. Namun, Allah telah berjanji kepada Abraham bahwa Dia akan memberikan keturunan kepadanya, dan keturunan itu akan melalui anak yang akan mereka namakan Isaac.

Dan ketika Tuhan menepati janjnya, lahirlah seorang anak laki-laki yang diberi nama Isaac. Namun saat Isaac beranjak dewasa, Abraham mengalami ujian iman ketika Tuhan memerintahkan dalam mimpinya untuk mempersembahkan putranya, Isaac, yang diperankan oleh Edaan Moskowitz, di Gunung Moria.

Abraham berbagi mimpinya dengan istrinya, Sara, yang diperankan oleh Sara Seyed. Sara merasa marah dan bingung mengapa Tuhan memerlukan pengorbanan sedemikian rupa.

Kisah ini juga menggambarkan konflik batin yang dialami Abraham. Dia berada dalam dilema antara memenuhi perintah Tuhan dan kehilangan putranya, yang telah menjadi anugerah yang dijanjikan oleh Tuhan selama bertahun-tahun.

Meskipun dengan perasaan yang sangat berat, Abraham akhirnya memutuskan untuk taat kepada perintah Tuhan.

Selama perjalanan mereka menuju Gunung Moria, Abraham sangat sedih. Dia teringat perjuangan panjangnya dengan Sara dalam menanti kelahiran seorang anak laki-laki. Namun, di saat itu, dia harus meminta putranya untuk berbaring di atas meja persembahan.

Isaac, yang juga taat kepada Tuhan, menuruti perintah ayahnya tanpa banyak pertanyaan. Ia meletakkan Isaac di atas mezbah yang telah Abraham bangun, namun tiba-tiba malaikat Tuhan datang dan mencegah Abraham untuk mengorbankan Isaac dan berkata:

"Jangan mengulurkan tanganmu kepada anak itu dan jangan kaulakukan sesuatu kepadanya, sebab sekarang Kudapat tahu, bahwa engkau takut akan Allah, dan tidak segan-segan mengorbankan anakmu yang tunggal itu bagi-Ku." (Kejadian 22: 12)

Allah melihat kesetiaan dan ketaatan Abraham, dan sebagai gantinya, Allah menyediakan seekor domba yang terjerat tanduknya dalam semak-semak untuk digunakan sebagai korban bakaran. Abraham mempersembahkan domba itu sebagai gantinya.

Kisah ini mencerminkan iman dan kesetiaan yang besar kepada Allah. Abraham bersedia mengorbankan anaknya, yang adalah anugerah yang telah lama dinantikan, demi ketaatan kepada Tuhan.

Namun, Allah tidak meminta hal itu sebagai pengorbanan nyata, melainkan sebagai ujian iman. Kisah ini menjadi simbol penting dalam banyak agama Abrahamik, termasuk Yahudi, Kristen, dan Islam, dan sering kali dianggap sebagai contoh kepatuhan dan pengorbanan yang sangat besar kepada Allah.

Daftar Pemain

Nicolas Mouawad sebagai Abraham

Sara Seyed sebagai Sarah

Daniel da Silva sebagai The Lord

Edaan Moskowitz sebagai Isaac

Orestes Sophocleous sebaai Roman centurion

Scot Cooper sebagai The Centurion

Luis Fernandez-Gil sebagai Eliezer

Ottavio Taddei sebagai Kelzar

Nathan Tetreault sebagai Comrade

Eta Pico sebagai Hagar

Steve Judkins sebagai Harlot

Nathan Tetreault sebagai Comrade

Itu dia sinopsis film ‘His Son Only’ yang telah tayang di seluruh bioskop Indonesia dan kamu juga dapat mengaksesnya melalui platform digital.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sinopsis Film Horor “The Conjuring 2”: Misteri Biara Valak

Sinopsis Detective Chinatown 1974 : Kerja Sama Antara Detektif Muda Berbakat dan Pamannya yang Pecicilan

Sinopsis Film Keluarga Batak “Ngeri-Ngeri Sedap”